Cara Download Sertifikat Vaksin Via Whatsapp PeduliLindungi

Sertifikat vaksin saat ini diperlukan untuk persyaratan dalam memenuhi peraturan Pemerintah seputar pencegahan penularan virus Covid 19.

Bisa dikatakan penggunaan akses aplikasi Peduli Lindungi menjadi salah satu persyaratan untuk bisa masuk ke beberapa fasilitas umum. Adapun beberapa fasilitas umum sudah menerapkan penggunaan aplikasi Peduli Lindungidiantaranya pusat belanja supermarket, mall, dan tempat wisata.

Bisa dikatakan sertifikat vaksinasi Covid 19 berbentuk fisik masih dapat dipakai untuk nantinya dipakai dengan cara scan barcode ataupun QR yang tertera pada kartu vaksinasi ataupun bisa dari scanning nomor induk kependudukan ataupun NIK.

Menggunakan semua fitur di dalam PeduliLindungi.id inilah semua informasi seputar protokol kesehatan dan vaksinasi dan menu lain bisa diakses di mana saja. Kemudian ada prosedur dimana Anda bisa mengunduh sertifikat vaksinasi dengan mudah.

RajaBackLink.com

Saat ini kartu bukti vaksinasi Covid 19 dapat diakses dengan mengakses link yang sudah diberikan oleh pihak Peduli Lindungi langsung di ponsel Anda. Dengan nomor pengirim 1199.

Pastikan dari nomor telepon Anda sudah didaftarkan secara resmi sebelum mendapat vaksinasi. Sehingga tidak ada kendala dalam mengakses situs ataupun aplikasi Peduli Lindungi

Saat ini Anda bisa mengunduh sertifikat vaksin yang mana dapat memanfaatkan aplikasi WhatsApp. Pada umumnya proses unduh dilakukan langsung dari aplikasi Peduli Lindungi. Hanya saja ada beberapa langkah tepat untuk bisa mengunduh sertifikat vaksinasi Covid 19 di platform aplikasi WhatsApp Peduli Lindungi.

Langkah Download Sertifikat Vaksin Via WhatsApp PeduliLindungi

Tidak sedikit penerima vaksin sudah mendapatkan data dimana berisi nama dan juga jenis vaksin sampai tanggal dan part 1 ataupun 2 suntikan vaksin. Sebelum mengunduh sertifikasi vaksin dari WhatsApp Peduli Lindungil angkah pertama masukkan nomor 0811 1050 0567 sebagai layanan chatbot WA Kemenkes, kemudian lanjutkan dengan proses berikut.

  1. Setelah memasukkan nomor chatbot WA Kemenkes, maka langkah berikutnya ketikkan kata “Hai”. setelah itu langkah berikutnya cukup klik Menu Utama.
  2. Pada langkah berikutnya pilih menu Sertifikat Vaksinasi kemudian kirim. Tunggu beberapa saat, sampai nanti ada balasan langsung dari pihak Kemenkes.
  3. Jika sudah mendapat balasan dari Kemenkes, proses berikutnya masukkan nomor telepon yang sudah Anda daftarkan di aplikasi Peduli Lindungi.
  4. Tahapan selanjutnya masukkan kode OTP. Jangan salah memasukkan nomor ataupun angka kode OTP agar proses mengunduh bisa dilakukan lebih cepat.
  5. Berikutnya ada tampilan menu Download Sertifikat, Status Vaksinasi, dan Ubah Info Data Diri.
  6. Untuk mendapatkan sertifikat vaksinasi Covid 19, pilih menu Download Sertifikat dan jangan lupa masukkan nama lengkap beserta NIK.
  7. Proses terakhir lakukan Download sertifikat vaksin untuk bisa langsung mendapat data sekaligus cetakan dari vaksinasi dalam bentuk foto ataupun dokumen.

Proses Membuat Akun

Ada proses selanjutnya yang mana Anda bisa mengunduh sertifikat vaksin Covid 19 dengan langkah mendaftar dahulu di dalam aplikasi Peduli Lindungi.

Persyaratan dasar ini bisa dilakukan dengan mudah yang mana dilakukan melalui metode sederhana berikut ini.

  1. Membuka situs resmi id
  2. Mengakses tombol login ataupun register.
  3. Membuat akun secara resmi dengan mengisi kolom nama lengkap, nomor ponsel, kemudian nomor KTP.
  4. Langkah berikutnya login menggunakan nomor ponsel yang sudah terdaftar.
  5. Tidak lupa masukan kode OTP untuk mempermudah proses verifikasi.
  6. Klik menu dashboard akun, lalu pilih menu sertifikat vaksin.

Pada tahapan mendapatkan sertifikat vaksin membutuhkan beberapa data yang semuanya mempermudah Anda dalam proses mengunduh. Karena itu, sejak awal proses vaksinasi telah memberi informasi data lebih efektif dan aman sehingga Anda bisa mengawali proses vaksinasi dan sekaligus mendapatkan sertifikatnya secara online.