Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus Tidak Sengaja

Apakah ada di antara Anda yang masih bingung mengenai cara mengembalikan chat WhatsApp yang terhapus tidak tersengaja? Apalagi jika chat itu telah dikirim oleh orang-orang penting seperti klien, orang tua, pasangan, ataupun yang lainnya?

Cara mengembalikan chat WhatsApp yang terhapus sebenarnya cukup mudah. Apalagi jika Anda termasuk ke dalam kelompok yang sering mencadangkan riwayat chat WhatsApp secara rutin. Anda tak membutuhkan waktu lama untuk bisa membuka kembali semua pesan yang telah Anda hapus.

Apalagi untuk zaman sekarang ini, WhatsApp memang sudah menjadi alat komunikasi yang paling sering digunakan kebanyakan orang untuk aktivitas sehari-hari mereka. Platform perpesanan milik Facebook ini, memang sudah di akui kehebatannya oleh semua pengguna aplikasi pesan ini.

Akibat dari banyaknya pesan yang dikirim oleh seseorang atau sebuah grup yang Anda miliki dari aplikasi WhatsApp, Anda mungkin pernah mengalami momen tidak sengaja menghapus pesan orang lain sebelum Anda sempat membacanya.

RajaBackLink.com

Jika Anda pernah mengalami momen ini atau suatu saat Anda ingin mengembalikan semua chat WhatsApp yang terhapus, maka tenang saja karena Anda bisa mengembalikan chat WhatsApp yang terhapus itu dengan beberapa langkah di bawah ini.

Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus di Android

Untuk Anda yang sudah mencadangkan pesan, lanjutkan sesuai langkah-langkah berikut ini:

  1. Hapus aplikasi WhatsApp diponsel Android Anda.
  2. Bukalah aplikasi Google Playstore dan install ulang aplikasi WhatsApp di smartphone Android Anda.
  3. Setelah berhasil di-install, bukalah aplikasi WhatsApp dan verifikasi nomor telepon.
  4. Akan ada prompt yang muncul untuk 'Restore' chat dari Google Drive setelah Anda masuk, silakan pilih untuk menyetujuinya atau klik ikon 'Restore'.
  5. Setelah selesai, Anda bisa mengklik ikon 'next' untuk melanjutkan kembali membuka akun WhatsApp Anda.

Apabila Anda sudah selesai, maka semua pesan dan file media yang sudah terhapus akan segera dikembalikan.

Anda bisa membuka ulang pesan itu untuk mengetahui apa isi yang terkandung di dalam chat itu. Dengan ini, Anda bisa mengetahui apakah isi pesan itu penting ataukah tidak penting sama sekali.

Cara Mengembalikan Chat WhatsApp melalui Google Drive

Adapun mengenai cara mengembalikan chat WhatsApp melalui Google Drive tentu saja berbeda dengan langkah-langkah sebelumnya. Kami sarankan sebelum Anda mencobanya, Anda harus punya terlebih dahulu akun Google yang bisa Anda gunakan untuk mengikuti langkah-langkah berikut ini :

  1. Bukalah aplikasi WhatsApp dan klik ikon titik tiga yang terletak di layar beranda sudut kanan atas layar tampilan aplikasi.
  2. Klik opsi 'Settings' yang berada di urutan paling akhir dan pilihlah opsi kedua setelah Akun dan sebelum Notifikasi yaitu 'Chat'.
  3. Klik kolom 'Cadangan Chat' atau 'Chat Backup'.
  4. Anda bisa memilih cadangkan ke Google Drive atau select to Google Drive untuk mencadangkan semua isi chat Anda.
  5. Pilihlah akun Google yang ingin Anda gunakan untuk mencadangkan chat WhatsApp atau hubungkan dengan akun baru melalui opsi 'Add Account'.
  6. Setelah itu, klik 'Backup over' dan pilihan network backup.

Begitulah langkah-langkah mengenai cara mengembalikan chat WhatsApp yang terhapus tidak sengaja yang bisa Anda gunakan atau coba di rumah apabila Anda mengalami momen ini. Anda bisa mengikuti semua langkah-langkah di atas agar tidak bingung ketika akan mencadangkan chat WhatsApp Anda.

Untuk lebih baiknya juga, kami sarankan Anda untuk sering mencadangkan riwayat chat WhatsApp Anda untuk menghindari momen seperti ini.

 

***

Sumber Foto: Pixabay @geralt