Cara Menampilkan Keyboard di Layar Laptop

Teknologi dan informasi sudah mengalami perkembangan yang cukup pesat, termasuk komputer. Perkembangan komputer terhitung cukup pesat berawal dari komputer berukuran besar hingga menjadi laptop dengan bentuk yang lebih kecil dan dapat dibawa kemanapun. 

Berbicara mengenai laptop tentu tak asing lagi dengan keyboard. Keyboard adalah salah satu bagian dari komputer yang sangat penting. Keyboard berfungsi untuk memasukkan huruf dan angka serta memuat fungsi-fungsi tertentu dalam sebuah komputer. 

Keyboard seringkali digambarkan sebagai suatu benda yang berupa perangkat keras atau bisa dilihat secara nyata, faktanya terdapat pula keyboard berupa perangkat lunak. Artinya keyboard ditampilkan di sebuah layar komputer ataupun laptop. Keyboard yang demikian tak mengurangi fungsinya secara umum. Keyboard yang ditampilkan di sebuah monitor tetap bisa digunakan untuk mengetik. 

Cara mengetik dalam keyboard yang ditampilkan pada monitor adalah dengan menyentuhnya apabila perangkat tersebut touchscreen. Untuk perangkat non touchscreen cara menggunakannnya cukup dengan menggerakkan kursor atau mouse saja. Apabila Anda masih bingung dalam membayangkannya, Anda dapat mengartikan keyboard semacam ini seperti keyboard yang muncul dalam sebuah smartphone. 

RajaBackLink.com

Meski tak terlalu sering digunakan, namun keyboard ini dapat berguna di suatu hari, terutama ketika keyaboard Anda sedang bermasalah. Lalu bagaimanakah cara menampilkan keyboard di layar laptop? 

Artikel ini akan menyajikan tentang cara nemunculkan keyboard di layar laptop. Simak artikel ini hingga selesai!

Cara Menampilkan Keyboard di Layar Laptop

Berikut merupakan cara menampilkan keyboard di layar laptop Anda, terutama jika Anda menggunakan Windows 10.  

Langkah pertama, buka laptop Anda terlebih dahulu. Caranya adalah dengan menekan tombol power atau on/off yang terdapat di laptop Anda. 

Setelah itu, pilihlah menu start. Menu ini biasanya dapat ditemukan di bagiah kiri bawah pada monitor laptop. 

Selanjutnya, pilihlah menu setting ataupun pengaturan. 

Setelah muncul halaman baru di monitor Anda, pilihlah menu 'Ease of Access'. 

Kemudian, akan muncul beberapa opsi atau pilihan, salah satunya adalah keyboard. Lalu nyalakan toggle di bawah dengan memilih menu 'Use the On-Screen Keyboard'. 

Tunggu beberapa saat hingga muncul keyboard di monitor laptop Anda. 

Keyboard tersebut dapat digunakan denga menggerakkan touch pad atau mouse pada beberapa tombol di keyboard. Lalu, klik tombol keyboard yang akan digunakan. 

Akan lebih mudah lagi apabila laptop Anda mempunyai fitur touchscreen karena Anda tidak perlu menggerakkan touch pad ataupun mouse. Anda dapat menggunakannya seperti saat menggunakan keyboard pada smartphone. 

Keyboard tersebut akan tetap muncul sampai Anda menutup keyboard tersebut. Cara menutup keyboard tersebut adalah dengan menekan tombol silang pada keyboard tersebut. Keyboard tersebut dapat Anda temukan di bagian kanan atas keyboard tersebut. 

Keyboard akan hilang ketika Anda menekan tombol silang tersebut. Lakukan cara serupa apabila Anda ingin memunculkan kembali keyboard tersebut. 

 

Cara Memunculkan Keyboard di Laptop dengan Kontrol Panel

Selain cara di atas, terdapat pula cara lain untuk memunculkan keyboard di laptop yaitu dengan menggunakan kontrol panel. Cara ini lebih mudah dan lebih cepat daripada cara sebelumnya. Lalu bagaimanakah caranya? Simak penjelasan berikut ini!

Pertama, tekan tombol Windows+U secara bersama-sama. Hal ini bertujuan untuk membuka menu 'ease of acces center'. 

Kemudian, pilih menu start on screen keyboard pada halaman yang tersedia. 

Tunggulah beberapa saat gingga keyboard muncul di monitor laptop ataupun komputer Anda. 

Selesai, keyboard Anda siap untuk digunakan. 

Demikian merupakan cara menampilkan keyboard di layar laptop. Semoga bermanfaat!

Sumber Gambar: Pexels Free Images