Cara Mencari Judul Lagu Lewat Suara Online

Lagu merupakan salah satu sarana hiburan yang sering diputar baik untuk mengisi waktu luang ataupun untuk mengiringi ketika sedang mengerjakan tugas dan bekerja. Bahkan lagu sudah menjadi ciri khas dan bagian dari kehidupan. 

Seiring dengan meningkatnya penikmat lagu, maka banyak pula musisi-musisi yang menciptakan ataupun menyanyikan lagu-lagu baru. Ketika lagu musisi tersebut semakin populer, maka banyak penikmat musik yang mencari lagu-lagu tersebut. Hal tersebut juga membuat banyak sekali orang-orang bertanya tentang bagaimana cara mencari judul lagu, terutama mencari judul lagu dengan suara online. 

Cara mencari lagu melalui suara online banyak dilakukan orang-orang karena caranya yang mudah. Hal tersebut juga didukung pula dengan semakin berkembangnya teknologi dan dunia digital. 

 

RajaBackLink.com

Terkadang tak sedikit pula orang yang menyukai lagu tertentu, namun tak mengetahui judul lagu tersebut, sehingga mencari judul lagu melalui suara online dapat memudahkan hal tersebut. 

Jangan khawatir apabila Anda hanya mengetahui nada atau lirik suatu lagu tetapi, tidak mengetahui judul lagu tersebut, karena artikel ini akan membahas mengenai cara mencari judul lagu dengan menggunakan suara online: 

Cara Mencari Judul Lagu dengan Suara Rekaman Menggunakan Asisten Digital

Salah satu cara mencari judul lagu dengan menggunakan rekaman suara digital adalah dengan menggunakan Asisten Digital atau Google Assistant. Kemudian, bagaimanakah cara mencari judul lagu dengan menggunakan Google Assistant? Berikut merupakan langkah-langkah dalam mencari judul lagu menggunakan Google Assistant: 

 Langkah pertama adalah siapkan ponsel Anda. Kemudian pastikan Anda telah menginstal Google Assistant di ponsel Anda. Apabila belum menginstal, Anda dapat menginstalnya terlebih dahulu melalui Play Store. 

Setelah Google Asisstant sudah terinstal, Anda dapat mengucapkan 'Okay Google' pada ponsel Anda. Selain itu, Anda dapat pula memilih tombol ikon Google App di ponsel Anda. 

Tunggu beberapa saat, maka Akan muncul sebuah halaman baru. Lalu, ucapkan 'What song is this?' pada ponsel Anda. 

Jangan lupa dekatkan ponsel Anda pada lagu yang sedang diputar untuk mengetahui judul lagu tersebut. Atau Anda juga bisa menggunakan suara rekaman. 

Tunggu beberapa saat sampai Google Asisstant mendeteksi lagu tersebut secara otomatis. Setelah selesai mendeteksi Google Asistant akan memberikan hasil pencarian lagu tersebut. 

 Terdapat pula cara lain dalam mencari judul lagu menggunakan suara online. Apabila cara di atas bisa digunakan bagi pengguna Android, maka cara ini hanya bisa digunakan oleh pengguna iOS. Pengguna iOS biasanya menggunakan Siri untuk menggantikan Google Asisstant dalam mencari judul lagu. 

Lalu, bagaimanakah cara mencari judul lagu dengan menggunakan Siri? Simak langkah-langkah berikut ini: 

Cara yang dilakukan untuk mencari judul lagu dengan menggunakan Siri tidak berbeda jauh dari menggunakan Google Asistant. Caranya yaitu dengan mengatakan 'Hey Siri' pada IPhone Anda. Hal ini bertujuan untuk mengaktifkan Siri terlebih dahulu. 

Setelah Siri aktif, Anda bisa memilih dengan cara menahan tombol home di ponsel Anda. Kemudian, ucapkan 'What song is this?' pada ponsel Anda. Setelah itu, dekatkan ponsel Anda dengan suara rekaman lagu yang sedang Anda cari judulnya. 

Tunggu beberapa saat sampai Siri selesai mendeteksi judul lagu. 

Setelah Siri selesai mendeteksi judul lagu, Siri akan menampilkan hasil pencarian dari lagu tersebut. 

Demikian merupakan pemaparan mengenai cara mencari judul lagu dengan menggunakan rekaman suara online. Cara ini juga dapat digunakan untuk mencari informasi lain apabila Anda sedang malas mengetik. Cara yang dilakukan juga sama, hanya saja yang Anda ucapkan adalah keperluan Anda. Semoga bermanfaat!

 

Sumber Gambar: Pexels Free Images