Cara Cek Pulsa Axis

Axis merupakan salah satu perusahaan layanan penyedia telekomunikasi yang ada di Indonesia. Saat ini, Axis memiliki banyak peminat, karena menawarkan bermacam-macam yang murah dan dengan kecepatan internet yang tinggi.  

Jaringan internet uang cepat dan murah adalah penawaran yang menarik bagi pengguna internet. Hal ini karena fungsi internet yang cukup penting dalam kehidupan sehari-hari. Manusia memang tidak bisa terlepas dari internet dalam kehidupannya, baik dalam bekerja ataupun belajar di sekolah. Terlebih lagi ketika berada dalam situasi pandemi seperti sekarang, banyak orang-orang yang sering berada di rumah. Bahkan, untuk mengisi waktu luang dan mencari hiburan seseorang juga menggunakan internet, contohnya dengan bermain media sosial, game, ataupun menonton film. 

Berbicara mengenai internet, pasti tak asing lagi dalam membicarakan pulsa. Pulsa memiliki peran yang cukup penting pula untuk menunjang adanya internet. Seseorang bisa membeli paket internet dengan pulsa yang dimilikinya. Lantas, kita juga perlu mengecek pulsa untuk mengetahui jumlah pulsa yang kita miliki. Apabila memiliki pulsa yang cukup kita bisa menggunakannya untuk membeli paket internet. Lalu, bagaimanakah caranya?  

Artikel ini akan membahas mengenai cara cek pulsa Axis di ponsel Anda. Hal ini tidak terlepas dari peran Axis dalam menyediakan berbagai jenis paket dari yang terjangkau sampai dengan harga yang tinggi. Kecepatan internet Axis juga sudah tidak diragukan lagi. 

RajaBackLink.com

Terdapat beberapa cara dalam mengecek pulsa Axis, yaitu bisa dengan menggunakan Dial Up, SMS, ataupun aplikasi. Agar mengetahui langkah-langkahnya dengan cukup jelas, simak penjelasan berikut. 

Cara Cek Pulsa Axis dengan Dial Up

Cara cek pulsa Axis dengan menggunakan Dial Up dapat dilakukan dengan mudah dan praktis. Anda hanya perlu mengikuti beberapa langkah saja, apabila ingin cek pulsa Axis dengan Dial Up. 

Langkah pertama siapkan ponsel Anda. Kemudian buka aplikasi telepon di ponsel Anda. Ketikkan tulisan *123# di layar ponsel Anda. Lalu tekan tombol OK. Tunggulah beberapa saat sampai Anda mendapatkan pop up informasi di ponsel Anda. Setelah muncul, Anda akan diberi informasi mengenai jumlah pulsa dan paket internet yang masih Anda miliki. Anda juga akan diberikan informasi mengenai masa aktif nomor Anda. 

Cara Cek Pulsa Axis dengan SMS

Cara cek pulsa Axis yang kedua adalah dengan menggunakan fitur SMS di ponsel Anda. Selain menggunakan telepon, Anda juga bisa mengecek pulsa Axis Anda dengan menggunakan SMS. Caranya juga tak kalah mudah. Anda hanya memerlukan aplikasi pesan singkat atau SMS di ponsel Anda. Caranya adalah sebagai berikut: 

Langkah pertama siapkan ponsel Anda. Kemudian bukalah aplikasi pesan singkat di ponsel Anda. Tulis atau ketikkkan pesan dengan format yang telah ditentukan. Kemudian, kirimkan teks tersebut ke nomor 123. Tunggulah beberapa saat sampai Anda mendapatkan pesan dari Axis mengenai jumlah pulsa dan sisa kuota internet Anda. Anda juga akan diberikan informasi mengenai masa aktif nomor Anda. 

Cara Cek Pulsa dengan Aplikasi

Cara cek pulsa Axis yang ketiga adalah dengan menggunakan aplikasi yang telah disediakan oleh Axis. Cara yang digunakan juga lebih mudah dan praktis, hanya saja Anda perlu menginstal aplikasinya terlebih dahulu.

Langkah yang pertama adalah menyiapkan ponsel Anda. Apabila Anda belum memiliki aplikasinya, maka Anda dapat menginstalnya di play store terlebih dahulu. Setelah itu, isi data diri dan biodata Anda. Setelah selesai masuk ke dalam aplikasi tersebut dan ikuti langkah-langkahnya.

Sumber: Pexels Free Images